Sabtu, 25 Januari 2014

Cara Membuat Website Joomla! 3.1 Anda Offline

Cara Membuat Website Joomla! 3.1 Anda Offline

Terkadang Anda harus melakukan perubahan/perombakan besar-besaran terhadap website Anda, baik itu untuk mengganti template atau pemeliharaan lainnya. Jika Anda berencana untuk melakukan pemeliharaan seperti itu, alangkah baiknya Anda membuat website Anda offline untuk sementara waktu atau tidak dapat diakses sementara oleh para pengunjung. Mengapa? Dikarenakan jika Anda melakukan perubahan besar-besaran pada website Anda, dikhawatirkan nanti para pengunjung menjadi kebingungan dengan website Anda. Lalu bagaimana cara melakukannya? Jika Anda memakai Joomla! 3.1, cara membuat website Anda offline untuk sementara sangatlah mudah, berikut adalah caranya:
1. Log in terlebih dahulu ke dashboard Joomla Anda melalui administrator (back-end).
2. Klik link Global Configuration pada menu Quick Links.
 

3. Klik tombol Yes pada menu Site Offline, Anda pun bisa menuliskan pesan mengapa website Anda dibuat offline untuk sementara waktu pada
    menu Custome Message (secara default custom message yang diberikan adalah: “This site is down for maintenance. Check back again soon”).
    Klik tombol save dibagian kiri atas jika sudah selesai.
 

4. Sekarang cek website Anda, maka tampilan offline-nya kurang lebih seperti berikut:
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar